Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung (UBL) melakukan kunjungan media (Media Visit), Jumat(8/11/2019) di Kantor Lampung Post. Rombongan mahasiswa yang didampingi dosen pembina mata kuliah Manajemen Industri Media, Noning Verawati, itu diterima Kasi Konten Lampung Post Education Center Wiji Sukamto.
Vera mengatakan media visit ini dilakukan untuk mempertajam pengetahuan mahasiswa terkait manajemen industri media yang sudah dipelajari di kampus. “Kunjungan ke Lampung Post ini sebagai kegiatan praktik untuk mengetahui secara langsung manajemen industri media dari praktisi medianya,” kata Vera.
Pada kunjungan tersebut, para mahasiswa yang merupakan angkatan 2017 mendapat penjelasan tentang pemasaran dalam industri media yang disampaikan Wiji Sukamto. Dia menyampaikan setiap industri atau perusahaan pasti membutuhkan pemasaran (marketing), begitu pun Lampung Post sebagai perusahaan media yang bersifat komersial.
“Perusahaan media tidak dapat terpisahkan dari kegiatan pemasaran. Aktivitas pemasaran media ini macam-macam dan terintegrasi pada apa yang dinamakan manajemen pemasaran media,” ujarnya.
Setelah mendapat penjelasan soal pemasaran media, para mahasiswa bertanya beberapa hal tentang industri media. Di antaranya pajak yang mesti dibayarkan media, strategi media untuk meraih pembaca dari kalangan anak muda, hingga tenggat waktu penayangan hard news.
Pada akhir media visit, para mahasiswa diajak untuk melihat ruang redaksi Lampung Post tempat wartawan, redaktur, dan penata letak bekerja, serta studio Radio SAI 100 FM.
Data by Noning Verawati., M.A
Editor by Bella Tamara dan Sri Gusti Anggita